Jenis-Jenis Kain Furing beserta Harganya

Kain Furing -  Bahan lapisan dalam pakaian atau yang kerap disebut sebagai furing, bisa digunakan dengan beberapa jenis kain yang lembut, tidak terlalu tebal. Berikut beberapa jenis bahan yang cocok digunakan sebagai kain furing.

Sumber:google


1. KAIN HERO

Kain Hero atau errow merupakan jenis kain yang kerap digunakan untuk seragam sekolah anak SD. Selain memiliki harga yang terjangkau, ternyata kain ini juga tidak begitu tipis manakala digunakan sebagai atasan. Akan tetapi, juga bisa digunakan sebagai bahan lapisan dalam atau untuk furing.

  • Baca Selengkapnya :

Kain Hero memiliki karakteristik lembut, sedikit berbulu. Selain itu, ada juga yang mudah menyerap keringat, sehingga menjadi salah satu alasan kain ini digunakan sebagai kain furing. Terkait dengan jenis warnanya, kain hero memiliki banyak pilihan warna. Terkait dengan lebar bidangnya, kain satu ini memiliki lebar 115cm. Kain Hero ini biasa di jual 15rb/meter. Bisa cek di: SHOPEE

2. KAIN ASAHI

Kain Asahi termasuk jenis kain yang banyak digunakan sebagai furing atau bahan lapisan dalam pakaian. Kain satu ini memiliki karakteristik halus serta sedikit panas karena terbuat dari 100% serat polyester. Selain itu, kain Asahi memiliki harga murah serta ringan sehingga cocok digunakan sebagai furing. Biasanya kain ini dijual 9-10rb/meternya.  Bisa cek di: SHOPEE

3. KAIN DORMEUIL

Jenis kain ini adalah jenis kain polyester yang memiliki fungsi sebagai bahan lapisan dalam pakaian atau furing. Kain satu ini juga kerap digunakan sebagai pembuatan kantong jaket. Kain ini memiliki harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan kain Ero serta Asahi. Harganya tidak mencapai Rp10.000 untuk setiap meternya. Selain itu, warnanya juga sangat beragam. Banyak sekali pilihan warna yang bisa Anda pilih.

4. KAIN TRICOT

Jenis kain satu ini adalah salah satu jenis material pelapis pakaian seperti viselin serta staplek yang dilengkapi dengan lem khusus. Kain ini kebanyakan memiliki karakteristik berserat seperti jaringan dapat serta dipasang dengan mudah pada bahan kain. Pemasangannya cukup dengan menggunakan setrika. Biasanya kain ini di jual seharga 5000/meternya.  Bisa cek di: SHOPEE

No comments:

'; (function() { var dsq = document.createElement('script'); dsq.type = 'text/javascript'; dsq.async = true; dsq.src = '//' + disqus_shortname + '.disqus.com/embed.js'; (document.getElementsByTagName('head')[0] || document.getElementsByTagName('body')[0]).appendChild(dsq); })();
Powered by Blogger.